google-site-verification: google0174c4e148268988.html Buat Blog Bukan Berarti Go - Blog: Bermain Pasir Putih di negeri Laskar Pelangi

Bermain Pasir Putih di negeri Laskar Pelangi


Hellow guys, kali ini saya diberi kesempatan untuk mengunjungi negeri Laskar Pelangi Belitung. Walaupun cuman sehari tapi sangat berkesan. Perjalanan dimulai dari kota Gudeg Jogja menuju kepulauan Belitung Via Jakarta. Hmmmm.. perjalanan udara yg cukup membosankan si sebenernya. Tetapi begitu sampai Belitung bosan itu hilang ketika pesawat menyentuh pulau ini. Rasa bosan perlahan hilang setelah melihat keindahan kota Belitung nan Elok. Di kanan kiri jalan yg saya lalui masih jarang sekali rumah penduduk.
Pulau Belitung terbagi menjadi 2 kabupaten yaitu Kabupaten Belitung, beribukota di Tanjung Pandan, dan Belitung Timur, beribukota Manggar.
Sebagian besar penduduknya, terutama yang tinggal di kawasan pesisir pantai, sangat akrab dengan kehidupan bahari yang kaya dengan hasil ikan laut. Berbagai olahan makanan yang berbahan ikan menjadi makanan sehari-hari penduduknya. Kekayaan laut menjadi salah satu sumber mata pencaharian penduduk Belitung. Sumber daya alam yang tak kalah penting bagi kehidupan masyarakat Belitung adalah timah. Usaha pertambangan timah sudah dimulai sejak zaman Hindia Belanda.
Penduduk Pulau Belitung terutama adalah suku Melayu (bertutur dengan dialek Belitung) dan keturunan Tionghoa Hokkien dan Hakka.
Secara geografis pulau Belitung (Melayu ; Belitong) terletak pada 107°31,5' - 108°18' Bujur Timur dan 2°31,5'-3°6,5' Lintang Selatan. Secara keseluruhan luas pulau Belitung mencapai 4.800 km² atau 480.010 ha.Pulau Belitung disebelah utara dibatasi oleh Laut Cina Selatan, sebelah timur berbatasan dengan selat Karimata, sebelah selatan berbatasan dengan Laut Jawa dan sebelah barat berbatasan dengan selat Gaspar. Di sekitar pulau ini terdapat pulau-pulau kecil seperti Pulau Mendanau, Kalimambang, Gresik, Seliu dan lain-lain.
Yuk Download Foto-Fotonya: Download

0 komentar:

Post a Comment

Template by : Alga experience86.blogspot.com